OLIMPIADE SAINS AL-JAUHAR KE XII RESMI DIBUKA, WADAH SANTRI UNJUK KEMAMPUAN

Foto Bersama Panitia OSJ ke XII bersama Direktur KMI dan Direktur LPMP
Demi menyiapkan kader-kader ilmuan umat yang memiliki segudang kemampuan dalam bidang keilmuan khusus, serta mempersiapkan diri untuk menghadapi Kompetisi Sains Madrasah antar MA dan MTs di lingkungan Kabupaten Bengkalis, Pondok Modern Al-Jauhar IKHD kembali mengadakan kegiatan Olimpiade Sains Al-Jauhar antar santri yang ke XII. Kegiatan yang sering disebut dengan OSJ ini memperlombakan berbagai macam mata pelajaran dan dibuka secara resmi pada hari Ahad, 12 Februari 2023 pagi oleh Bapak Direktur Al-Ustadz Nana Nashiruddin, S.Pd di lapangan Bola Basket Putra Pondok Modern Al-Jauhar IKHD.

Uparaca Pembukan Kegiatan OSJ ke XII dihadiri oleh Majelis Guru dan Seluruh Santri Peserta OSJ ke XII dan diikuti oleh seluruh santri non peserta OSJ. Peserta OSJ tahun ini membludak jika dibandingkan dengan peserta OSJ pada tahun lalu, hal ini terjadi dikarenakan semakin besarnya minat santri untuk ikut andil dalam perhelatan Olimpiade Sains pada tahun ini.

Upacara pembukaan ini, selain sebagai tanda dimulainya Olimpiade Sains Al-Jauhar ke XII, juga menjadi wadah untuk menguji kemampuan para santri terhadap bidang keilmuan khusus pada pelajaran Matematika, Ekonomi, Geografi, B.Inggris, Kimia, Fisika, Biologi, Faraid, Nahwu dan Shorof. Dalam sambutannya, Al-Ustadz Nana Nashiruddin S.Pd juga memaparkan sejumlah prestasi santri Al-Jauhar pada olimpiade Sains Madrasah mulai dari tingkat kecamatan, kabupaten hingga tingkat propinsi, Bapak Direktur juga berharap kedepan ada santri Al-Jauhar yang mampu bersaing hingga sampai ke tingkat Nasional.

Selain dari itu, melalui OSJ juga diharapkan mampu membentuk mental-mental juara dalam diri para santri, hingga muncul para santri yang mempunyai idealisme dan cita-cita yang tinggi, memiliki daya saing yang kuat, sehingga dapat berkompetisi dalam kancah nasional maupun internasional. Tak kalah penting, Al-Jauhar ingin membentuk para juara yang tidak hanya berorientasi terhadap hasil saja, sehingga menghalalkan segala cara untuk meraih kemenangan. Tetapi Al-Jauhar ingin mencetak para kompetitor yang berusaha meraih hasil terbaik dengan jalan yang baik dan terhormat. Pastinya tak lepas dari nilai-nilai keislaman, dimana ridho Allah merupakan tujuan utama.

Posting Komentar untuk "OLIMPIADE SAINS AL-JAUHAR KE XII RESMI DIBUKA, WADAH SANTRI UNJUK KEMAMPUAN"

jauhartv

Loading...